qas30

--== It is Not Random But Designs ==--
Having trading discipline is the beginning; keeping discipline is the progress;
staying discipline is the success

Batas Dan Arah Pergerakan Harga

Published on Sabtu, 30 November 2013 12.20 // , ,

Kenapa Batas..??? bukan Arah terlebih dahulu..??? Batas merupakan hal terpenting yang wajib diketahui oleh setiap retailer, trader atau investor, Dan akurasi akurasi batas-batas itulah yang akan dicari cari oleh setiap trader, dari Mulai Time Frame terbesar di Chart MH1 hingga TF terkecil M1.

Dalam Setiap TF tersebut akan ada hukum-hukumnya yang mengharuskan si harga terkoreksi setelah dia berada dalam area kesepakatan batas batas di setiap TF tersebut. Maka dari itu Time Frame Tradepun terbagi ke beberapa TF, kenapa coba tidak hanya MH1 Chart..?? atau M1 chart saja ada M5,M30,H1,H4,D1,W1, ya karena ada batas dan hukum dalam setiap TF-TF tersebut. misalkan, Trend terbesar MH1 misalnya, setelah di analisa harga akan bergerak naik, namun jika D1 nya sudah ada dalam batas - batas atas maka bisa dipastikan akan ada Koreksi, sebelum melanjutkan kembali Trend terbesarnya.

Saya Misalkan begini: Kereta Api Parahyangan tujuan Bandung - Surabaya. ( merupakan tujuan akhir/Trend ) jelas di situ akan berangkat dari Bandung ke Surabaya, Batasnya ya Stasion Bandung Gubeng Surabaya.

                                                  Contoh : melihat batas Pergerakan


                                                    Contoh: Trend Sepakat basic MA


Di dalam perjalanannya, dia akan berhenti di Malang, Yogya, dsb, nurunin penumpang yang memang tujuannya hanya sampai malang, atau kota lainnya, lalu naikin lagi penumpang yang akan ke Surabaya juga, masinis bisa saja ganti, isi kembali akomodasi/logistik buat restorka, dll, baru lanjut lagi hingga akhirnya sampai ke Surabaya sebagai tujuan akhir.

Trendpun demikian, setelah kita tahu batas di mana dia akan berheti dulu, kapan lanjut kembali dsb, yang kita butuhkan hanya ikutin saja, kalau memang stop dulu di H1 misalnya, toh pasti setelah H1 selesai dia akan lanjutkan kembali trend di atasnya, ya jangan di lawan.

Arah pergerakan, misalkan menggunakan pola MA dan hampir semua visual indicators menggunakan basic MA, dengan type-typenya, bagi saya pribadi hanya sebagai pemasti saja, kenapa..??? saya misalkan begini, si MA cross UP atau cross down, namun dia bisa saja tiba - tiba bengkok seketika, dan berbalik arah,..."wow ada pelaku pasar gede nih yang masuk"...he he he...padahal harga sudah ada dalam batas kesepakatan untuk koreksi dalam sebuah TF ya koreksi dan MA tersebutpun bengkok tiba-tiba.

Mereka pelaku pasar gede diluar sanapun akan patuh pada batas-batas harga, control dari Bank centralpun berlaku, ketika harga sudah sepakat dalam area batas-batas, karena menyangkut pada stabilitas perekonomian satu negara, hedge and fund, instuisi, atau para seniman pasar ( yang biasa orang bilang spekulan ) akan selalu memperhitungkan batas batas area tersebut....




Good Luck..

0 comments

Leave a comment

Subscribe to our RSS Feed! Follow us on Facebook! Follow us on Twitter!